Minggu, 12 September 2010

Kucing2 ku




Mereka berdua kucing2 ku yang setia, yang selalu kembali ke rumah. Meski semenjak kembarku lahir, mereka kularang masuk rumah, tetapi mereka tak mau mencari tempat tinggal lain. Si hitam putih namanya Jennifer, betina, lahir bulan September 2006, dan yang coklat putih Brownies, jantan, adik Jennifer lahir bulan Maret 2007. Induk mereka berdua namanya Ayu, sudah mati, karena tua. Kunamakan Ayu karena parasnya paling ayu di antara kucing2 betina lainnya. Badannya mungil, langsing, mukanya imut. Wajahnya menular ke Jennifer, lihatlah, manis bukan.

Kira2 dua minggu lalu Jennifer melahirkan 3 bayi kucing. Ini kali kedua ia melahirkan, setelah sekian lama melajang. Bayi2 pertamanya mati semua. Yang kedua ini sehat2. Jennifer ini termasuk idola para kucing di tempatku. Selain parasnya ayu seperti induknya, ia juga agak jual mahal sama cowok. Jadinya lama melajang. Padahal pas melahirkan kemarin cowoknya datang, ternyata sangar, badannya gempal, mukanya banyak luka. Sepertinya ini pilihan Jennifer. Di antara ketiga bayinya ada salah satu yang mukanya mirip bapaknya. Sangar... Entah apakah ketiga bayi2 kucing ini akan betah pula disini atau akan minggat seperti saudara2 Jennifer dan Brownies

4 komentar:

  1. halooo Jennifer ^^

    iya, Mbak, anak kucing itu mudah mati ya :( mereka ringkih sekali.. hiks.. kemarin saja aku baru kehilangan anak kucing T_T baca ini deh, Mbak http://mooncatz.multiply.com/journal/item/438/Tips_Menjaga_Anak_Kucing_Tanpa_Induk

    makasih udah sharing foto-foto kucingna ya Mbak ^^ sampe inget tahun lahirna.. aku ngga tau umur kucingku.. hihihi.. nanti kalo ada yang lahir, dicatet tanggalna ah :D kucingku si Item lagi hamil soalna

    BalasHapus
  2. Ya deh selamat menunggu kelahiran bayi, oya sambil di awasi lebih sering, supaya terpantau, biasanya kucing2 pgn privacy saat melahirkan, jd kadang gak ketahuan. Kasian kan..

    BalasHapus
  3. iya, Mbak.. dia jadi suka menghilang :( semoga melahirkanna ngga di sembarang tempat (amin)

    BalasHapus